Sabtu, 10 Desember 2011

Range Hours

Selamat Malam Pak Ary,

karena hampir 2 minggu ini gak bisa trading karna ksibukan, jadi tadi pagi pas nganggur saya iseng backtest analisa saya secara manual berdasarkan pergerakan harga pada hari jumat sampai market closing, saya umpamakan saya OP dengan setingan TP 5, SL 10, Lock +1 when
profit 3 pip, dan spread saya hitung 2 pip.

Hasilnya (di itung pake excel) :

Total OP : 103x
OP profit : 95x
OP loss : 8
total profit pip : 327 pip
total loss pip : 80 pip
average profit/op : 3,4 pip
average loss/op : 10 pip
average profit/total op : 3,08 pip
average loss/total OP : 0,77 pip

untuk waktu rata2 OP kalo saya rasain antara 1-10 menit pak.

Dari 95x Op saya yg profit, sekitar 40-45% belum mencapai TP 5 pip, dan hanya mengenai lock +1 (ktika profit >3 pip lalu bergerak berlawanan arah hingga mengenai lock), oleh karena itu average profit hanya 3,4 pip.

Terus berdasarkan hasil backtest, saya mengalami loss pada saat market bergerak dalam range pergerakan yang lemah/sempit, dan pergerakan long candlestick bullish dan bearish di Tf m1 yang hadir secara selang seling dan membuat bingung, sedangkan konfirmasi terakhir saya untuk OP adalah candlestick M1 terakhir.

Mohon solusinya pak, apakah saya harus menghindari waktu2 situasi tsb pak? Dan jam di metatrader vantage fx itu GMT + berapa ya pak?

Walaupun ini hanya sekedar backtest yang belum tentu benar, karena OP ny hanya perumpamaan, tapi setidaknya ya ada cukup manfaat bagi saya dalam melatih analisa trading karena tidak sempat untuk online trading.

Terakhir, saya ucapkan Terima kasih banyak atas kesediaan Pak Ary untuk menjawab pertanyaan saya.

Salam,
Irfansyah



Pak Irfansyah,

Sewaktu saya membaca forum indrafx dimana oleh indrafx dijelaskan strategi scalping yang digunakannya, banyak yang bertanya jam trading sebaiknya dilakukan pada jam berapa. Oleh indrafx dijawab bahwa jam trading yang baik untuk scalping adalah jam 3 pagi sampai dengan jam 7 pagi dikarenakan market cenderung bergerak dalam range sempit (ranging) sehingga sangat cocok untuk melakukan scalping.

Banyak yang kemudian mengikuti saran tersebut, hasilnya malah loss dan bukannya jadi kaya mendadak seperti indrafx :)

Bila berbicara mengenai trading maka yang dibicarakan adalah kemungkinan (probabilities) dan bukan sesuatu yang dapat dipastikan. Sehingga yang dimaksud oleh indrafx adalah pada saat jam-jam tersebut kemungkinan besar market sedang ranging. Tetapi bukan hal yang pasti bahwa pada jam tersebut kemudian market sudah pasti ranging.

Oleh karenanya jangan terpaku dengan jam. Patokan untuk menentukan apakah saat tersebut market sedang ranging atau tidak adalah kondisi market itu sendiri, bukan jam.

Jam trading terbaik hanya 3 waktu, yaitu antara jam 06 s.d. 09 WIB (Austalia & Japan Session), kemudian jam 14 s.d. jam 17 WIB (Europe Session), dan terakhir jam 19 s.d. 23 WIB (US Session). Pada waktu-waktu tersebut market cenderung bergerak kencang dikarenakan market pada tiap belahan dunia baru dimulai.

Sehingga yang dilakukan adalah pada waktu-waktu tersebut harus didepan monitor untuk menentukan apakah market benar-benar bergerak kencang ataukah ranging. Bila metode trading yang digunakan scalping maka entry dilakukan bila kondisi ranging terpenuhi. Bila metode tradingnya adalah trend trading maka hanya entry bila kondisi trending.

Dan bukan pokoknya pada jam tersebut langsung melakukan entry dengan buta kondisi market. Tentukan dahulu kondisi market seperti apa. Cara termudah untuk menentukan kondisi market trending atau tidak dapat digunakan indikator ADX atau Moving Average.

Bila ADX diatas 20 - 25 maka kondisi market sedang trending, sebaliknya bila dibawah nilai tersebut maka kondisi market sedang ranging. Bila digunakan Moving Average (MA), maka bila garis MA tidak datar maka market sedang trending sebaliknya bila datar maka market sedang ranging.

Meskipun demikian, pengalamanlah yang sangat menentukan. Nantinya bila Pak Irfansyah telah lama berkecimpung di market maka akan hafal seperti apa market bergerak sehingga dengan hanya melihat sekilas saja akan diketahui market sedang ranging atau trending.

Perihal GMT, silahkan dihitung sendiri dikarenakan saya tidak pernah memusingkan soal GMT, malah bikin bingung :)

Yang pasti, WIB adalah GMT+7. Bila saat ini adalah jam 10 WIB dan di VantageFX menunjukkan jam 08 berarti VantageFX adalah GM+5 ( GMT+7 - (10-8) ). Tetapi disarankan lebih baik berlatih untuk menentukan kondisi market dan bukan berlatih menghitung GMT :)

Demikian Pak Irfansyah, semoga dapat mencerahkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar